Tips Membuat Password yang Kuat ala Microsoft

Tips Membuat Password yang Kuat ala Microsoft

 Bagi seseorang yang memiliki akun Email, media sosial dan akun pribadi lainnya, kegiatan membuat password atau kata sandi yang sangat kuat adalah hal pertama yang wajib dilakukan. Karena password adalah gerbang keamanan utama yang sampai saat ini masih digunakan hampir di semua jenis akun. Kita tidak pernah tahu siapa yang memiliki niat buruk pada kita. Mungkin hanya orang yang iseng-iseng saja, atau bisa juga orang yang memang sudah berniat untuk kepentingan pribadi mereka.

Sebab, jika kita kehilangan akun tentunya akan menjadi malapetaka. Terlebih lagi jika akun kita digunakan oleh orang lain untuk hal-hal yang bersifat merugikan. Oleh karena itu, keamanan sebuah akun akan tergantung juga dari tingkat kekuatan password yang digunakan. Lalu, bagaimana cara membuat password atau kata sandi yang kuat?? Nah kali ini Microsoft akan berbagi sedikit tips tentang bagaimana cara membuat password yang sangat kuat. Berikut ini tipsnya:

#1. Gunakan Karakter yang Panjang

Selalu buat password yang memiliki panjang minimal 8 karakter atau lebih panjang tentu akan semakin lebih baik.

#2. Gunakan Karakter yang Kompleks

Kompleks disini artinya selalu gunakan kombinasi huruf besar atau kecil, simbol, tanda baca dan angka. Atau gunakan tiga kombinasi sekaligus dari berbagai karakter-karakter tersebut. Karena semakin kompleks maka password kamu akan semakin kuat. Contohnya seperti ini Ro3m4Hko3_!$t4N4ko3 (rumahku istanaku) , $3NyuM!2!Nd4h (senyum itu indah) dan lain sebagainya.

Memang, menggunakan kombinasi karakter seperti itu terlihat seperti bahasa “alay” anak zaman sekarang. Hehehe XD, tetapi gaya password seperti ini merupakan kombinasi yang paling aman dan sangat sulit dipecahkan oleh orang lain. Tapi ingat, meskipun password yang kamu gunakan adalah gabungan dari huruf, angka dan juga simbol, lebih baik gunakan kombinasi karakter yang memiliki makna atau sebisa mungkin mudah dibaca agar lebih mudah untuk di ingat.

#3. Hindari Menggunakan Kata yang Sudah Umum

Biasanya kita membuat password dari kata-kata yang sering didengar atau diucapkan. Mungkin ini bertujuan agar lebih simpel dan mudah diingat. Tetapi dengan menggunakan cara tersebut, tentu password kamu akan lebih mudah ditebak oleh orang lain. Oleh sebab itu, sebaiknya jangan gunakan kata-kata umum seperti dibawah ini:

  • Menggunakan kata yang berasal dari data personal kamu. Diantaranya, nama panggilan, tanggal lahir, alamat rumah, nomer telepon dan lain sebagainya.
  • Menggunakan kata-kata yang ada di dalam kamus.
  • Menggunakan kata yang dibalik, akronim atau singkatan dan kata umum lainnya.
  • Mengganti huruf atau kata yang umum digunakan menjadi simbol. Misalnya kata “dan” menjadi simbol “&” dan lain sebagainya.
  • Menggunakan karakter secara berurutan atau berulang-ulang. Contohnya seperti 123456789, 22222222, abcdefgh. Karakter berurutan di keyboard seperti qwertyuiop dan lain sebagainya.

#4. Gunakan Password Yang Berbeda Untuk Setiap Akun

Bagi yang memiliki banyak akun di internet, sangat dianjurkan agar tidak menggunakan satu password untuk semua akun. Hal ini bertujuan untuk menghindari resiko pencurian akun secara beruntun. Karena jika menggunakan password berbeda maka orang lain yang telah mengetahui password kamu di satu akun, tidak akan bisa mengambil akun kamu yang lain dengan menggunakan password yang sama.

#5. Uji Kekuatan Password

Yakin kalau password yang kamu buat sudah benar-benar kuat? Untuk memastikannya coba gunakan tool online gratis dari Microsoft, Yaitu Password Checker.

Password Checker

UPDATE:
Saat ini Microsoft Password Checker sudah tidak dapat digunakan lagi. Sebagai Alternatifnya, kamu bisa gunakan Password Strength Test dari Comparitech. Tool tersebut dapat memperkirakan berapa lama waktu yang dibutuhkan orang lain untuk dapat memecahkan password buatanmu.

Oleh sebab itu, semakin sulit password yang kamu buat, maka semakin lama pula orang lain untuk dapat benar-benar mengetahui password kamu, bahkan sampai bertahun-tahun lamanya untuk dapat memecahkan password buatanmu.

Comparitech

#6. Selalu Perbarui Password Kamu Secara Berkala

Ubah password kamu secara berkala, atau setidaknya setiap 3 – 6 bulan sekali. Hal ini untuk mengecoh dan mempersulit orang lain yang mungkin sudah mengetahui password kamu jika mereka ingin membuka kembali akun dengan password yang sebelumnya mereka miliki. Untuk mempermudah mengingatkan kamu mengubah password, buatlah reminder atau pengingat untuk mengubah password di akun-akun penting yang kamu miliki. Diantaranya akun Email, e-banking, media sosial dan lain sebagainya.

Itulah sedikit tips dari Microsoft tentang cara membuat password yang sangat kuat. Perlu diketahui, tips diatas sudah aku tulis kembali dengan beberapa penambahan seperlunya agar dapat lebih mudah untuk dipahami tanpa mengurangi point-point penting didalamnya.

Sumber: Microsoft

17 pemikiran pada “Tips Membuat Password yang Kuat ala Microsoft”

  1. sebelumnya aku minta maaf kalau komentar mas Trik Pos yang kedua aku hapus 😀
    betul mas, keamanan akun harus benar-benar diperhatikan. Dan kalau bisa kita manfaatkan fitur verifikasi kedua agar sistem keamanan akun semakin kuat 😀

    Balas
  2. ya sebisa mungkin untuk tidak membuat password yang umum digunakan mas, meskipun password tersebut dari kombinasi huruf, angka dan simbol 😀

    Balas
  3. betul mbah, kombinasi huruf, angka dan simbol jika diterapkan dalam password pasti sulit ditebak, asalkan tidak memakai kombinasi yang umum digunakan. 😀
    hehehe,, kalau kode di enkripsi biar source kodenya gak bisa di lihat orang ya mbah XD

    Balas
  4. Dwi : bagus mas, memang sangat disarankan seperti itu, biar panjang dan rumit yang penting mudah untuk di ingat :d

    Mbah dinan : iya mbah, sebaiknya buat password yang berbeda untuk setiap akun 😀

    Balas
  5. Kalau saya simpel dan mudah mas indra , bikin aja pasword yang susah tapi mudah beres kan…..ha…ha…ha…

    Balas
  6. Memang kalo buat pasword itu suka bingung ya, kadang mau buat yang sulit, tapi takut lupa.. mau buat yang sederhana dan mudah di ingat besoknya di bobol orang hehehe

    *SEMUA SERBA SALAH

    Balas
  7. kadang saya juga menggunakan password sederhana gan, tapi asal kita hubungkan akun satu ke yang lainnya, jadi kita bisa mengontrol akun lainnya tersebut. namun antar akun jangan pernah sama passwordnya.

    Balas
  8. kalau menurut saya sih baiknya menggunakan kombinasi, huruf, angka, dan simbol agar susah ditebak. karena rangkaian tersebut kalau diengkrip pun belum bisa, biasanya ekrip kode hanya berlaku untuk hurup semua, nomor semua, sedangkan simbol belum pernah dengar gan. kecuali ekripsi koding kali ya….

    Balas
  9. tp cara ini pernah jadi masalah buat saya mas.maunya sih panjang X lebar ketika membuat pass,eh besoknya lupa
    hadeuh

    Balas
  10. Kalau saya buat pasword cari kata dasarnya dulu yang mudah diingat baru ditambah kombinasi angka memang panjang sih tapi biar aman

    Balas
  11. nah, oleh sebab itu, sebisa mungkin kalau membuat password memiliki arti atau paling tidak mudah di baca dan di ingat 😉

    Balas
  12. kalo pengen kuat coba pake password generator, biasanya password yang didapat dari password generator memiliki kekuatan yang bagus

    Balas

Tinggalkan komentar