Indonesia kembali kedatangan smartphone terbaru dari OPPO, yakni OPPO A15. Smartphone ini hadir untuk mendukung aktivitas agar lebih produktif di era new normal seperti rapat dan belajar online.
Secara keseluruhan, desain OPPO A15 sama seperti smartphone OPPO seri A lainnya. OPPO A15 mengusung layar berukuran 6,52 inchi HD+ dengan aspek rasio 20:9. Layarnya juga telah diproteksi dengan kaca pelindung Corning Gorilla Glass 3.
Smartphone ini ditenagai oleh prosesor MediaTek Helio P35 dengan paduan RAM 3GB serta memori internal berkapasitas 32GB yang bisa diperluas hingga 128GB dengan slot microSD.
Untuk catu dayanya, smartphone yang berjalan pada sistem operasi Android 10 ini ditopang oleh baterai berkapasitas jumbo, yakni sebesar 5.000 mAh dengan dukungan fast charging 10W.
Di sektor fotografi, OPPO membekali A15 ini dengan tiga kamera utama, masing-masing beresolusi 13 MP + 2 MP makro + 2 MP depth sensor. Sedangkan untuk kamera depan beresolusi 8 MP yang tersemat di dalam notch waterdrop.
- 4 Rekomendasi HP OPPO Murah Tahun Ini
- Spesifikasi serta Harga OPPO Reno4 dan Reno4 F di Indonesia
- Spesifikasi dan Harga Oppo A92 di Indonesia
- Spesifikasi dan Harga Oppo A52 di Indonesia
Sementara untuk fitur pendukung lainnya, terdapat sensor fingerprint di belakang perangkat, AI Face unlock, Bluetooth 5.0, microUSB 2.0 dan jack audio 3.5mm.
Bicara soal harga, OPPO A15 dibanderol dengan harga yang cukup terjangkau, yakni Rp 1.999.000 serta hadir dengan dua pilihan warna, Dynamic Black dan Fancy White.