Setelah lama dinanti, akhirnya HMD Global secara resmi merilis 3 ponsel terbaru Nokia dalam ajang MWC (Mobile World Congress) 2017 yang digelar di Barcelona, Spanyol pada Minggu (26/2/2017). Ketiga ponsel terbaru Nokia tersebut yaitu Nokia 5, Nokia 3 dan versi terbaru dari “sang ponsel legendaris” Nokia 3310.
Penasaran seperti apa spesifikasi dari ketiga ponsel yang dirilis oleh HMD Global tersebut? Yuk! Mari disimak:
Nokia 5
Nokia 5 hadir dengan spesifikasi sedikit dibawah pendahulunya, yaitu Nokia 6. Namun desain yang diusung oleh Nokia 5 ini masih tetap menggunakan desain unibody dan seluruh bodynya terbuat dari bahan logam. Nokia 5 dibekali layar IPS berukuran 5.2 inchi beresolusi HD 720p dengan desain layar 2.5D.
Smartphone ini ditenagai dengan processor Qualcomm Snapdragon 430, RAM 2 GB, memori internal 16 GB, dan menggunakan sistem operasi Android 7.1.1 Nougat dengan interface yang murni.
Berikut ini spesifikasi lengkap dari Nokia 5:
- Dimensi : 149,7 x 72,5 x 8,05 mm (8,55 mm dengan camera bump).
- Layar : IPS 5.2 inchi, HD (1280 x 720 pixel), 16:9, 2.5D design, pelindung Gorilla Glass.
- Processor : Qualcomm Snapdragon 430.
- RAM 2 GB.
- Memori Internal : 16 GB, slot microSD hingga 128 GB.
- Sistem Operasi : Android 7.1.1 Nougat.
- Kamera Belakang : 13 Megapixel, aperture f/2.0, dual tone LED flash, autofocus, PDAF.
- Kamera Depan : 8 Megapixel, autofocus, aperture f/2.0, 84 degree FOV.
- Konektivitas : 4G LTE Cat. 4, Wi-Fi, Bluetooth 4.1, NFC, microUSB, jack 3.5 mm.
- Fitur Lain : Accelerometer, E-compass, Hall sensor, Proximity sensor, Gyroscope, Fingerprint sensor.
- Baterai : 3000 mAh (non-removable).
- Pilihan warna : Tempered Blue, Matte Black, Silver, dan Copper.
Nokia 5 akan dibanderol seharga 189 Euro atau sekitar Rp. 2,7 juta dan mulai dijual secara global pada kuartal kedua tahun 2017 ini.
Nokia 3
Nokia 3 merupakan smartphone Android Nokia yang bisa dikatakan paling murah saat ini. Meskipun demikian, body dari Nokia 3 tetap menggunakan material aluminium polycarbonate, sama seperti body Nokia 5 dan Nokia 6.
Nokia 3 dibekali dengan layar IPS berukuran 5 inchi beresolusi HD 720p. Smartphone ini ditenagai dengan processor MediaTek MTK 6737 Quad-core 1,3 GHz, RAM 2 GB dan memori internal 16 GB.
Berikut ini spesifikasi dari Nokia 3:
- Layar : IPS 5 inchi, HD (1280 x 720 pixel), pelindung Gorilla Glass.
- Processor : MediaTek MTK 6737 Quad-core 1,3 GHz.
- RAM : 2 GB.
- Memori Internal : 16 GB.
- Sistem Operasi : Android 7.1.1 Nougat.
- Kamera Belakang : 8 Megapixel, aperture f/2.0, LED flash, autofocus.
- Kamera Depan : 8 Megapixel, autofocus, aperture f/2.0, 84 degree FOV.
- Konektivitas : 4G LTE, Wi-Fi, Bluetooth, jack 3.5 mm.
- Baterai : 2650 mAh.
- Pilihan warna : Silver White, Copper White, Tempered Blue, dan Matter Black.
Karena Nokia 3 merupakan smartphone Android kelas menengah (entry-level), maka Nokia 3 dibanderol sedikit lebih rendah dari Nokia 5, yaitu seharga US$ 147 atau sekitar Rp. 1,9 Juta dan akan tersedia untuk pasar global mulai kuartal kedua tahun 2017 ini.
Nokia 3310
“The Legend is Back!!”, sepertinya kata tersebut sangat pantas untuk menyambut “kebangkitan” kembali Nokia 3310. Ya, ponsel yang dulu dikenal dengan daya tahan baterainya yang sangat awet dan tahan banting tersebut kini telah kembali dengan desain yang lebih menarik. Dengan memadukan gaya klasik dan modern, menjadikan body dari Nokia 3310 versi terbaru ini tampil lebih ramping dan elegan.
Berbeda dari yang sebelumnya, Nokia 3310 versi terbaru ini telah dibekali dengan layar berwarna berukuran 2,4 inchi. Sedangkan untuk sistem operasinya, ponsel ini menggunakan Nokia Series 30+.
Untuk keperluan memotret, Nokia 3310 versi terbaru ini juga telah dibekali kamera beresolusi 2 Megapixel dibagian belakang yang dilengkapi dengan LED flash. Dan tak ketinggalan, ponsel ini juga dibekali dengan browser Opera Mini untuk berselancar di dunia maya.
Berikut ini spesifikasi dari Nokia 3310 versi terbaru:
- Dimensi : 115,6 x 51 x 12,8 mm.
- Berat : 79,6 gram.
- Layar : Berwarna 2,4 inchi, QVGA (240×320 pixel).
- Sistem Operasi : Nokia Series 30+.
- Memori Internal : 16 MB, slot microSD hingga 32 GB.
- Kamera Belakang : 2 Megapixel, LED Flash, Video.
- Konektivitas : 2,5G GSM, Bluetooth.
- Fitur Lain : Dual SIM, Browser Opera Mini, Music, FM Radio, Game.
- Baterai : 1200 mAh.
Meski mengalami berbagai peningkatan, kemampuan baterai yang tahan lama seperti versi sebelumnya juga masih tetap dipertahankan di Nokia 3310 versi terbaru ini, bahkan baterai Nokia 3310 versi terbaru ini diklaim mampu dipakai untuk telepon selama 22 jam dan waktu standby hingga 1 bulan.
Kabarnya, Nokia 3310 versi terbaru ini akan dibanderol seharga US$ 49 atau sekitar Rp. 700 Ribuan dan tersedia dalam 4 pilihan warna, yaitu glossy red, glossy yellow, matte grey, dan dark blue. Namun sayangnya, belum diketahui mengenai jadwal ketersediannya untuk pasar Indonesia.
Jika nanti sudah tersedia di Indonesia, kamu tertarik beli yang mana nih? Nokia 5, Nokia 3, atau justru ingin bernostalgia dengan Nokia 3310?