Setiap pengguna internet pasti sering sekali melakukan kegiatan download-mendownload file di internet, dan pastinya ingin bisa mendownload dengan lebih cepat. Salah satu aplikasi yang sudah terkenal dapat mendownload dengan cepat adalah Internet Download Manager atau biasa disebut IDM.
Tapi, tahukah kamu bahwa ternyata kita dapat meningkatkan kecepatan download dengan IDM hingga 2 kali lipat hanya dengan sedikit mengatur settingan pada IDM.
Berikut ini caranya:
#1. Memaksimalkan Kecepatan Koneksi Internet
IDM dapat mempercepat proses download karena memaksimalkan kecepatan koneksi internet kita dan juga memaksimalkan jumlah koneksi yang bisa dilakukan ke server tujuan tempat file tersimpan.
Oleh sebab itu, kita harus mengatur agar IDM menggunakan semua kecepatan koneksi internet kita hanya untuk melakukan proses download.
Caranya: buka IDM -> Klik menu Download -> Options
Kemudian pilih Connection -> pada Connection Type / Speed pilih High speed.. .
Kelebihan dan kekurangan jika menggunakan cara diatas:
- Kelebihan: Proses download akan berjalan lebih cepat, karena jumlah koneksi yang dihubungkan ke server file tersimpan sangat banyak dalam waktu yang bersamaan.
- Kekurangan: Ketika proses download sedang berlangsung, maka kamu tidak dapat browsing dengan cepat. Karena semua kecepatan internet digunakan untuk proses download.
#2. Memaksimalkan Kinerja File Server
IDM memaksimalkan kinerja server penyimpan file dengan cara melakukan koneksi sebanyak mungkin atau disebut juga Multiple File Stream dan mendownload file dalam beberapa bagian langsung secara bersamaan.
Oleh sebab itu, Agar proses download berjalan dengan lebih cepat, maka kita harus memaksimalkan jumlah koneksi internet dari PC kita ke server penyimpan file sebanyak mungkin yang IDM mampu. Caranya sama seperti langkah pertama: buka IDM -> Klik menu Download -> Options -> Connection -> pada Max. Connections number –> pilih 32 koneksi.
Kelebihan dan kekurangan jika menggunakan cara diatas:
- Kelebihan: Proses download akan berlangsung lebih cepat, karena jumlah koneksi internet yang dihubungkan ke file server sangat banyak dalam waktu yang bersamaan.
- Kekurangan: terkadang, server tempat kamu melakukan download sering memutuskan koneksi saat download masih berlangsung dengan jumlah setting 32 koneksi. Jika hal tersebut terjadi, maka kamu dapat mengurangi jumlah setting di 16 koneksi.
Dengan melakukan 2 cara diatas maka kecepatan download di IDM dapat meningkat. Akan tetapi cara tersebut masih ada batasannya. Jika kecepatan internet kamu yang sangat rendah/lemot, maka cara tersebut tidak akan berpengaruh apa-apa. Dan juga ditentukan oleh kualitas server tempat file tersimpan yang akan kita download. Semakin bagus server tersebut, maka kecepatan mendownload file juga akan meningkat.
Sumber referensi: dikutip dari berbagai sumber.
Semoga bermanfaat..
silahkan dicoba mas :-d
boleh dicoba nih 🙂
sama2 mas :-bd
sama2 mas :-bd
siipp :-bd
iya mbak,, 🙂 tapi trik diatas juga tergantung pada kecepatan koneksi internet kita dan kualitas server file tersimpan 🙂
dulu pernah nyoba IDM, tapi gak tau kalo ada cara untuk mempercepat koneksi internet nya 🙂
terima kasih info nya bang 🙂
woow, keren…saya baru tau sob…selama ini pakai IDM ndak pernah coba cara ini…thx sudah share
kreeen om
Wah ternyata download di idm bisa di percepat ya