6 Tips Memilih Android TV Box yang Tepat Sesuai Kebutuhan

Android TV Box

Sejak pemerintah Indonesia mematikan TV analog, kini masyarakat diwajibkan untuk beralih ke TV digital agar tetap bisa menikmati hiburan di rumah. Nah, selain menggunakan Set Top Box atau STB, ada pula Android TV Box yang juga dapat digunakan untuk menangkap siaran digital.

Tak hanya dapat menangkap siaran digital, Android TV Box juga dapat mengubah televisi biasa menjadi smart TV yang dapat mengakses berbagai konten online dan aplikasi. Dengan Android TV Box, maka kamu dari yang sebelumnya cuma bisa menonton siaran TV lokal, kini kamu dapat menggunakannya untuk streaming YouTube, Netflix, dan berbagai hal lainnya seperti browsing, bahkan meeting lewat Zoom, sebab perangkat ini berjalan pada sistem operasi Android, sama seperti di smartphone Android.

Sama seperti STB, Android TV Box ini juga memiliki bentuk yang kotak dan ukurannya relatif kecil. Saat ini ada banyak sekali model Android TV box yang beredar di pasaran, Harganya pun berkompetisi mulai dari ratusan ribu hingga jutaan rupiah sehingga penting untuk memilihnya sesuai kebutuhan.

Tips Memilih Android TV Box

Saat ini, Android TV Box cukup bervariasi dengan harga yang beragam di pasaran. Oleh karena itu, berikut ini beberapa tips memilih Android TV Box yang tepat sesuai kebutuhan:

1. Perhatikan Spesifikasi Hardware

Tips memilih Android TV Box yang tepat pertama ada perhatikan terlebih dahulu spesifikasi hardware yang dimilikinya. Dalam hal ini, kamu dapat memperhatikan tipe prosesor, jumlah RAM, dan kapasitas penyimpanan internal.

Jadi pastikan memilih Android TV Box yang mengusung prosesor dengan clockspeed yang tinggi, setidaknya prosesor quad-core dan RAM minimal 4GB agar cukup untuk menopang kinerja Android TV Box secara keseluruhan.

2. Perhatikan Versi Androidnya

Android TV Box hadir dalam berbagai versi Android. Tapi, agar pengalaman menggunakan Android TV Box lebih intuitif, maka disarankan untuk memilih Android TV Box yang menggunakan Android 9.0 Pie atau yang lebih baru.

Sebab, versi Android terbaru tidak hanya menawarkan keamanan yang lebih baik, tetapi juga mendukung aplikasi dan fitur terkini. Selain itu, update OS Android yang berkala juga dapat memastikan bahwa perangkat Android TV Box mendapatkan fungsionalitas terbaru dan perbaikan bug.

3. Perhatikan Kualitas Video

Selain untuk menonton siaran TV digital, perangkat yang terhubung dengan Android TV Box juga dapat digunakan untuk streaming konten online. Oleh karena itu, agar pengalaman menonton lebih optimal, perhatikan dukungan resolusi dan kualitas video yang ditawarkan oleh Android TV Box. Pastikan perangkat yang kamu pilih dapat menangani video beresolusi tinggi, seperti 4K, 6K, hingga 8K untuk memberikan pengalaman visual yang jernih dan tajam pada layar televisi.

4. Perhatikan Dukungan Konektivitas

Tips memilih Android TV Box yang tepat selanjutnya adalah pastikan Android TV Box dilengkapi dengan dukungan berbagai opsi konektivitas, seperti HDMI untuk menghubungkan ke televisi, port USB untuk perangkat penyimpanan eksternal atau aksesori tambahan, serta koneksi nirkabel seperti Wi-Fi untuk terhubung ke jaringan internet dan Bluetooth untuk transfer file. Dukungan konektivitas yang lengkap dapat meningkatkan fleksibilitas dalam penggunaan.

5. Perhatikan Fitur Kontrol

Android TV Box dilengkapi dengan remote control agar memudahkan navigasi dan interaksi dengan perangkat. Beberapa Android TV Box hadir dengan fitur touchpad pada remote hingga kontrol suara. Jadi, pastikan memilih Android TV Box yang memiliki kontrol sesuai preferensimu.

6. Pertimbangkan Harga

Berbeda dengan STB, sebenarnya harga Android TV Box bisa dikatakan tidaklah murah. Jadi, semakin tinggi spesifikasi dan fitur yang ditawarkan Android TV Box, semakin mahal pula harga yang dibanderol.

Saat ini Android TV Box sudah banyak beredar dengan spesifikasi dan harga yang berbeda-beda. Oleh karena itu, Pastikan untuk memilih Android TV box yang harganya sesuai budget kamu.

Nah itulah beberapa tips memilih Android TV Box yang tepat sesuai kebutuhan. Dengan mempertimbangkan tips di atas, kamu dapat lebih cerdas saat memilih Android TV Box yang sesuai dengan kebutuhan dan preferensimu.

Perlu diingat bahwa kebutuhan setiap individu berbeda, jadi pastikan untuk menyesuaikan pilihan dengan penggunaan yang diinginkan untuk memaksimalkan manfaat dari perangkat Android TV Box ini.

Tinggalkan komentar