Bagi kamu yang mungkin belum tahu, Apple belum lama ini telah meluncurkan update sistem operasi mobile terbaru mereka yaitu iOS 11 untuk perangkat iPhone dan iPad. iOS 11 hadir dengan berbagai fitur baru dan tampilan antarmuka yang lebih keren.
Tapi sayangnya, untuk dapat merasakan iOS 11, tentunya kamu harus membeli perangkat iPhone ataupun iPad yang seperti kita tahu, perangkat besutan Apple tersebut terkenal dengan harganya yang sangat mahal. Contohnya saja iPhone X (dibaca: iPhone Ten), smartphone flagship terbaru ini dijual dengan harga diatas Rp10 jutaan!. Sangat mahal sekali bukan?
Namun jangan berkecil hati dulu. Bagi kamu pengguna smartphone Android, kamu masih bisa kok merasakan tampilan antarmuka iOS 11 di smartphone Android milikmu. Ya, saat ini sudah banyak aplikasi di Play Store yang bisa digunakan untuk mengubah tampilan Android menjadi mirip tampilan iOS seperti di iPhone.
Baca juga: Cara Membuat Animoji ala iPhone X di Semua Smartphone Android
Nah, jika kamu ingin mengubah tampilan Android di smartphonemu agar mirip seperti iOS 11 seperti di iPhone X, kamu bisa menggunakan aplikasi launcher bernama iLauncher for OS 11. Launcher iLauncher for OS 11 memungkinkan kamu bisa merasakan tampilan khas iOS 11 di smartphone Android milikmu.
Tertarik untuk mencobanya? Aplikasi launcher iLauncher for OS 11 dapat kamu unduh secara gratis di Google Play Store.
Dan setelah menginstal launcher ini, pastikan pula agar iLauncher for OS 11 menjadi launcher default di smartphone Android kamu ya. Caranya, silahkan buka Pengaturan -> Layar utama -> Peluncur bawaan -> lalu pilih iLauncher iPhone X sebagai launcher default.